Artikel

MANTAPKAN LANGKAH MENYAMBUT TAHUN ANGGARAN 2022 PEMDES BANUA SELENGARAKAN BIMTEK

14 Februari 2022 11:27:24  Desa Banua  244 Kali Dibaca  Berita Desa

Banua, 14Februari 2022 banua.desa.id

Demi meningkatkan kapasitas jajaran Aparatur Pemerintah Desa dan Juga Jajaran BPD Desa Banua, di minggu kedua Februari tepatnya pada 9-10 februari lalu dilaksanakan "Bimbingan Trknis Pengelolaan Keuangan dan peningkatan Kapasitas Aparatur Pemerintahan Desa". Acara berlangsung di ruang rapat Kantor Perbekel Banua yang diawali dengan pembukaan secara resmi pada Rabu (9/02/22 red.) pafa pukul 8:00Wita oleh Perbekel Banua I Ketut Tileh.

Acara bimtek hari pertama ini di isi oleh Kabid PMD Dinas PMD-PPKB Kabupaten Bangli Komang Agus Hariwibawa. Materi yng disampaikan berkaitan tentang pengelolaan Keuangan Desa dan masalah regulasi. Selepas makan siang Kadis PMD-PPKB Kabupaten Bangli I Dewa Agung Putu Purnama SSTP. berkenan hadir pada kegiatan bimtek ini untuk perkenalan selaku Kadis yng baru dan juga berkenan memberi pemaparan terkait tata kelola Desa kedepan. Selepas kadis PMD-PPKB memberikan pemaparan tepat ada pukul 15:17 acara diakhiri untuk dilanjutkan ke esokan harinya.

Pada Wraspati kliwon Menail (10/02/22) pada pukul 8:30 wita acada kembali dilanjutkan dengan menghadirkan Pemateri Kepala BKPAD Kabupaten Bangli I Dewa Agung Riana Putra, Kaban yng sebelumnya menjabat Kadis PMD ini menyampaikn Materi tentang keuangan dan penata usahaaan Aset Desa, pajak daerah dan pendapatan Desa. Kaban asal puri Kayubihi ini mengisi sampai dengan jeda makan siang pada pukul 12:30 wita.

Setelah rehat siang dilnjutkn dengan perkenalan dari Camat Kintamani I Ketut Erry Soena Putra yang jug baru menjabat beberapa buln ini. Camat kintamani yng sebelumnya malang melintang di birokrasi di Bangli ini terakhir menjabat sebagai Sekcam Kecamatan Susut. Dalm pemaparannya Camat Kintamani mengharapkan  harmonisasi dalm menjalankan Pemerintahn Desa agar pelayanan terhadap masyarakat semakin optimal dan efektif. Camat asal Kedisan kintamani ini tidak banyak memeberi pemaparan karena disaar bersamaan pemateri dari Inspektorat  Bangli sudah berada di lokasi bimtek.

Selanjutnya acara di isi sepenuhnya oleh tim dari inpektorat yang dipimpin Oleh Irbanwil 1 DRH. I Wayan Arimbawa didampingi I Made Adnyana S.Sos. , Ida Ayu Sri Bagiani dan Desak Kompiang Astiti. Materi yng disampaikan terkait pengelolaan keuangn Desa. Pada saat acara tim inspektorat tidak semata mata memberi materi tetapi lebih ke menggali permasalahn atau kendala yng dihadapi Desa dalam pelaksanaan kegiatan.

Kesempatan ini dimnfaatkan dengan baik oleh jajaran pelaksana kegiatan di Desa Banua untuk sharing permasalahan untuk dicarikan solusi dan penjelasan dari inapektorat. Acara hari keduan ini berakhir pada pukul 15:38 Wita yng ditutup oleh Perbekel Banua I Ketut Tileh.

Dalam kata penutupnya Perbekel Banua mengharap setelah acara bimtek selama dua hari ini jajaran aparatur Pemerintah Desa Banua dapat meningkatkan kinerja dalam menjalankan tugas Di Desa Banua, dan bagi Jajaran BPD juga demikian adanya. Red.

 

 

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Facebook Desa Banua

 Peta Desa

 Aparatur Desa

Back Next

 Sinergi Program

 Agenda

Belum ada agenda

 Statistik

 Komentar

 Media Sosial

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:125
    Kemarin:347
    Total Pengunjung:187.185
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:18.207.160.97
    Browser:Tidak ditemukan

 Peta Lokasi Kantor


Kantor Desa
Alamat : Jalan Raya Payangan-Kintamani, Desa Banua
Desa : Banua
Kecamatan : Kintamani
Kabupaten : Bangli
Kodepos : 80652
Telepon : 03665531324
Email : banua.desa2018@gmail.com

 Arsip Artikel

22 November 2021 | 4.917 Kali
SOSIALISASI IMPLEMENTASI TPS BIJAK SADIA PADU OLEH PEMRINTAH KABUPATEN BANGLI MELALUI ZOOM MEETING
24 Agustus 2018 | 3.222 Kali
Klimatologi dan Hidrologi Desa Banua
26 Agustus 2018 | 3.175 Kali
Sejarah Desa
07 November 2014 | 3.140 Kali
Pemerintahan Desa
26 Agustus 2018 | 3.132 Kali
Wilayah Desa
24 Agustus 2018 | 3.094 Kali
Visi dan Misi
24 Agustus 2018 | 3.013 Kali
Pemerintah Desa

 Hubungi Kami

Hubungi Kami

Hubungi Kami