Banua 3 Oktober 2019, banua.desa.id
Hari ini adalah yang bersejarah bagi Desa Banua, hal ini dikarenakan hari ini adalah hari pencoblosan Pilkel Serentak Kabupaten Bangli di Desa Banua. Hari ini masyarakat di desa banua yang terbaginke dalam 2 TPS akan menentukan siapa pememimpinnya 6 tahun kedepan.
Dalam Pilkel kali ini ada 2 calon Perbekel Banua yang detetapkan berdasarkan keputusan penetapan calon Oleh Panitia Pilkel Desa Banua tahun 2019. Adapun Calon Nomor Urut 1 Adalah I Ketut Tileh Yang merupakan incumbent dan Calon Nomor Urut 2 adalah I Wayan Rediana. Kedua calon meruakan 2 putra terbaik Desa Banua yang memenuhi persyaratan yang diharapkan siapapun nanti terpilih adalah merupakan pilihan masyarakat Banua, sehingga dapat mengabdikan dirinya demi kemajuan Desa Banua.
Sampai berita ini di turunkan masih berlangsung pencoblosan Pilkel serentak di Desa Banua yang berlangsung secara aman dan lancar.