banua.desa.id Kamis 14 Agustus 2024
Pada hari Jumat 14 Agustus bertempat di Balai Banjar Banua telah dilaksanakan Giat Posyandu Balita, BKB, Kelas ibu hamil, Penanganan Stunting dan Bumil resti yang merupakan kegiatan rutin setiap bulan yang dilaksanakan oleh kasi pelayanan ( I Wayan Arsana ) , Kader yang bertugas, Bidan Desa, Petugas Puskesmas Kintamani VI, di bantu juga dari Adik-adik KKN Undiksa dan dikuti Ibu dan Balita Desa Banua.
Kegiatan Posyandu ini di mulai dari pukul 09:00 wita sampai selesai. Adapun pemeriksaan rutin yang dilaksanakan oleh kader dan petugas lainnya seperti timbang berat badan, ukur tinggi/ panjang bayi,pemberian paksin , Vitamin imunisasi polio untuk bayi dan balita yang mendapatkan giliran.
Adapun barang yang di berikan untuk balita berupa Susu, Vitamin, PMT untuk Balita, untuk Balita stunting di berikan susu , Vitamin untuk Balita kurang gizi , penambah darah untuk bumi dan vitamin untuk Bumil resti yang jika di persentasekan mencapai 100 % kehadiran. semoga kedepannya kehadiran masyarakat untu datang ke Posyangi bisa dipertahankan agar bisa memantau kesehatan masyarakat sejak dini.